Mini Niche Scraper Banner 468x60

Taukah Anda Dengan Kacang Yang Satu Ini?

KACANG ALMOND DAPAT MENGURANGI JERAWAT LHO..?
Bila Anda sangat suka ngemil tidak ada salahnya memilih kacang Almond, daripada camilan lain yang rasanya manis atau gurih. Camilan selama ini selalu diidentikkan dengan makanan tidak sehat, tetapi berbeda halnya jika Anda ngemil kacang Almond. Kacang yang dikenal orang karena harganya selangit memiliki banyak khasiat untuk kecantikan.tak heran jika di spa-spa dan salon kecantikan, kacang Almond dijadikan bahan untuk perawatan kulit.
Almond (Pucus Dulcis) berasal dari Timur Tengah. Disebut juga The Almond Roma atau “Kacang Yunani” karena Yunani yang pertama kali menanamnya. Almond biasanya dijual dalam bentuk yang masih utuh atau yang sudah dikupas. Almond dinagi menjadi dua kategori,yaitu Almond manis (Prucus Dulcis Amygdaluvar) dan Almond pahit (Prunis amygdalu amara var). Almond manis banyak dipilih orang untuk dikonsumsi karena rasanya lebih manis dan enak, sedangkan Almond pahit adalah bahan baku dan aroma minyak Almond.
Kacang Almond sebenarnya bukan kacang, tetapi buah berbiji yang terdiri dari kulit luar yang ditutupi dengan kulit keras. Menurut dr. Adhjimukti T. Sampurna, SpKK, dokter spesialis kulit dan kelamin, kacang Almond sebenarnya adalah buah dengan kandungan shell, yang bila dilihat dengan teliti di dalam kacang Almond terdapat bagian yang sangat empuk, yang sebenarnya merupakan buahnya.
Mengatasi Jerawat. Selain rasanya enak sebagai cemilan, makan kacang Almond bisa mencegah timbulnya jerawat. Kacang Almond bisa mencegah jerawat karena mengandung antioksidan vitamin E, yang memamng dikenal bagus untuk kulit dan rambut. Di samping itu, antioksidan yang tinggi bisa digunakan untuk mencegah penuaan didni seperti keriput. Kacang Almond juga mengandung asam oksalat yang baik untuk merawat kulit.
Karena khasiatnya itu, Almond dijadikan bahan minyak essensial yang digunakan untuk me-massage tubuh. Menggunakan minyak essensial Almond maka kulit akan lebih halus dan lembab. Almond juga kerap dijadikan masker wajah. Caranya kacang Almond diblender hingga halus, lalu dioleskan pada wajah secara meratadan didiamkan selama 15 menit. Manfaat dari masker kacang Almond adalah melembabkan kulit yang kering.
Almond juga mengandung asam lemak tak jenuh omega-6 dan omega-9 yang tinggi, yang dapat melarutkan sebum (kelenjar minyak) dan membersihkan pori-pori. Beberapa tetes minyak Almond dioleskan pada wajah, lalu dibiarkan beberapa saat. Sesudah itu wajah dicuci hingga sabun wajah hingga bersih. Minyak Almond ini bersifat hipoalergenik, tidak menyebabkan alergi, sehingga aman untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan kulit bayi. Minyak Almond menjadi bahan yang sangat baik untuk dijadikan lotion, krim dan produk lainnya yang dapat melembutkan dan melembabkan kulit, serta membuat kulit terlihat muda.
Dijelaskan oleh Wahyu, herbalis, untuk mencegah jerawat adalah dengan mengonsumsi kacang Almond 5-6 buah sehari, dicampur dengan garam, tidak perlu digoreng ataupun disangrai. Selain mengonsumsi kacang almond, Anda bisa mnegoleskan minyak Almond pada wajah yang berjerawat. Jerawat terjadi karena produksi sebum yang berlebihan, sehingga menyhumbat pori-pori. Jika pori-pori tersumbat maka akan timbul komedo, yang jika komedo terinfeksi akan menjadi jerawat.
Di samping untuk mengatasi jerawat, kacang Almond juga bisa membantu mreka y7ang sedang mengalami program diet. Pasalnya kacang Almond mengandung lemak dan serat yang dapat menyeimbangkan jumlah kalori. Almond juga mengandung karbohidratyang ketika dikonsumsi Anda akan merasa kenyang dalam beberapa saat. Meski baik untuk tubuh tetapi porsinya tidak boleh berlebihan. Almond tetap makanan ringan yang mengandung cukup banyak lemak.
Kandungan Almond. Sama seperti kacang-kacangan yang lain, Almond mengandung fitoprotein yang bagus untuk kecantikan dan kesehatan. Protein ini sangat baik untuk pertumbuhan kulit, kulit dan rambut. Selain protein, Almond juga kaya glikosida, vitamin dan mineral. Di samping itu, minyak Almond bisa dijadikan pelembab yang efektif mengatasi penyakit kulit seperti dermatitis dan psoriasis.
Menurut Joan Sabate Ph. D, ketua nutrisi di Loma Linda University, Almond memiliki hampir sembilan kali lebih banyak lemak tak jenuh tungal yang sehat, daripada lemak jenuh berbahaya. Dengan cukupnya kandungan protein, serat, kalsium, besi dan tidak mengandung kolesterol, kacang ini juga menjadi salah satu sumber terbaik dari vitamin E, yang melindungi tubuh dari resiko stroke dan kanker.
Kandungan omega-6 dan omega-9, asam lemak esensial pada kacang Almond juga berperan penting dalam perkembangan dan fungsi otak, sistem reproduksi dan metabolisme tubuh, serta menjaga kesehatan kulit dan rambut. Asam lemak ini tidak bisa dibentuk oleh tubuh, sehingga pemenuhannya dengan makan makanan yang mengandung asam lemak esensial tersebut sepertikacang Almond.
Kandungan minyak esensial serta mineral seperti kalsium dan magnesium juga dapat mengatasi kulit kering dan kulit yang teriritasi. Minyak esensial pada Almond berfungsi untuk melemaskan otot-otot yang tegang sehingga aromanya dapat menenangkan dan membuat otak lebih relaks. Kacang Almond juga sudah diteliti dengan proses yang panjang dan terbukti dapat mengurangi resiko penyakit jantung dan kanker, serta berguna untuk kecantikan.
Sementara magnesium diperlukan tubuh untuk memproduksi 300 jenis enzim, pengiriman pesan melalui sistem saraf, membuat otot-otot tetap lentur dan relaks serta memelihara kekuatan tulang dan gigi. Fungsi penting lainnya adalah menjaga konsistensi detak atau ritme jantung serta membuat tekanan darah tetap normal.
Melanie Putria Sangat suka makan kacang Almond
 
Melanie Putria Dewita Sari yang dikenal dengan Melanie Putriatermasuk wanita yang suka penyantap kacang-kacangan, seperti kacang almond, kacang mede, dan lain-lain. Menurutnya makan kacang almond dan kacang-kacangan lainnya membuat produksi ASI-nya baik dan lancar. Kebetulan Melanie memiliki anak yang masih balita, Sheemar Rahman Puradireja.
Istri dari vokalis Maliq d’Essential ini mengaku kacang-kacangan dapat memenuhi kebutuhan pada ASI karena mengandung lemak yang baik pada tubuh, sehingga kualitas ASI-nya baiki. Agar lebih sehat, tentu ia tidak makan kacang goreng, tetapi kacang diolah dengan cara disangrai dan dipanggang, tanpa dicampur dengan garam. Meski sehat, namun Melanie membatasi asupan kacang-kacangan karena lemak dan kalorinya tinggi.
Sementara mengenai masalah jerawat yang dialaminya, Putri Indonesia 2002 ini tidak begitu mengkhawatirkannya. Menurutnya jerawat adalah hal yang lumrah dialami oleh setiaporang, apalgai kegiatannya banyak di outdoorsehingga sesekali ia juga mengalami masalah jerawat. Namun jika jerawat mulai timbul, ia lebih rajin membersihkan wajah. Sehari-hari ia rutin membersihkan wajah 2 kali sehari, terutama sehabis beraktivitas. Ia juga rutin melakukan treatment facial di dokter setiap bulannya. Ia mengatakan lebih suka melakukan perawatan yang praktis dan simpel.